
MAMUJU, – Pasangan Bakal Calon Bupati dan Wakil Bupati Mamuju, Ado-H. Damris (ADAMI) terus menerus mendapat dukungan masyakarat Mamuju untuk maju sebagai calon Bupati dan wakil Bupati Mamuju pada Pilkada serentak 2024-2029.
Hal itu terlihat di kediaman Bakal Calon Bupati Mamuju H. Damris terus banjiri masyarakat dan keluarga besar dari Pitu Ulunna Salu (PUS) bergantian berkunjung di kediaman Calon Wakil Bupati Mamuju.
” Alhamdulillah Keluarga besar PUS tiap malam bergantian datang berkunjung kerumah kediaman kami di Baibatu Desa Bambu, ” Ucap Calon Bupati Mamuju H. Damris, Selasa, 08/09/24.
Dukungan yang terus berdatangan, H. Damris mengungkapkan bahwa dirinya selalu menerima kedatangan masyarakat kabupaten Mamuju untuk bersilatuhrami.
” Pintu rumah kami selalu terbuka lebar untuk menerima siapapun masyarakat atau keluarga yang datang untuk bersilaturahmi, sebab bersilaturahmi itu tujuannya untuk mempererat persaudaraan, ” Ungkap Calon Wakil Bupati Mamuju.
.