
Majene – Kantor Wilayah (Kanwil) Kementerian Hukum (Kemenkum) Sulawesi Barat (Sulbar) menggelar Rapat Koordinasi Pelaksanaan Peacemaker Justice Award dan Pembentukan Pos Bantuan Hukum Tahun 2025 di Ruang Pola Kantor Bupati Kabupaten Majene, pada Rabu, 12 Maret 2025.
Kepala Divisi P3H Kanwil Kemenkum Sulbar, John Batara Manikallo, menyebut bahwa pelaksanaan kegiatan ini bertujuan untuk mendorong para Kepala Desa/Lurah di Kabupaten Majene untuk mengikuti ajang Peacemaker Justice Award 2025 serta membentuk Pos Bantuan Hukum di seluruh desa/kelurahan.
“Hal ini dilakukan sebagai wujud Kanwil Kemenkum Sulbar berkomitmen untuk terus mendukung pembinaan hukum di Kabupaten Majene” ujar John Manikallo
Hal ini sejalan dengan arahan Kakanwil Kemenkum Sulbar, Sunu Tedy Maranto untuk terus mendorong partisipasi Kepala Desa/Lurah dalam ajang Peacemaker Justice Award 2025. Serta mendorong pembentukan Pos Bantuan Hukum di seluruh desa/kelurahan di Kabupaten Majene.
Pelaksanaan rapat ini dihadiri oleh Wakil Bupati Kabupaten Majene, Hj. Rita Mariani, Asisten I Kabupaten Majene, Kepala Bagian Hukum, para Camat, dan Kepala Desa/Lurah se-Kabupaten Majene.