Bahas Usulan Belanja Modal, Pimti Kemenkumham Sulbar Koordinasi ke Biro Perencanaan

Jakarta – Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sulawesi Barat, Pamuji Raharja bersama Jajaran melakukan koordinasi dengan Kepala Biro Perencanaan.

Koordinasi yang dilaksanakan pada Senin (8/7/2024) membahas terkait inventarisasi usulan belanja modal Kantor Wilayah dan seluruh Satuan Kerja di Unit Pelayanan Teknis (UPT) wilayah Sulawesi Barat.

“Saat ini sejumlah hal sarana dan prasarana di lingkungan Kanwil Kemenkumham Sulbar membutuhkan perhatian khusus, sehingga koordinasi ini penting dilakukan” ujar salah seorang Kakanwil unit wilayah di bawah kepemimpinan Menkumham, Yasonna itu

Kakanwil Pamuji berharap kepada jajaran untuk meningkatkan kualitas belanja modal melalui efisiensi dan efektivitas belanja.
Sementara itu, Kepala Biro Perencanaan mengapresiasi kinerja jajaran Kanwil Kemenkumham Sulbar yang tetap mengakselerasi pelaksanaan pengadaan belanja modal dengan tetap memperhatikan target belanja modal.

You might like

About the Author: Poros Sulbar

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *