Ribuan Massa Membeludak Sambut Kedatangan Bakal Calon Bupati Mamuju Tengah Arsal Aras

Mamuju Tengah – Ribuan masyarakat Mamuju Tengah sambut kedatangan salah satu bakal calon bupati Mamuju tengah Dr.H. Arsal Aras ,SE,. M.Si pada Minggu (25/08/2024)

Membeludaknya antusias masyarakat Mamuju Tengah dalam penjemputan tersebut bukan tanpa alasan mengingat kabupaten Mamuju Tengah sendiri akan melaksanakan pemilihan bupati dan wakil bupati pada 27 November mendatang dan rencananya Dr.H. Arsal Aras ,SE,. M.Si akan menjadi salah satu kandidat di kabupaten Mamuju Tengah

 

Menanggapi hal tersebut Dr.H. Arsal Aras ,SE,. M.Si kegiatan ini hanya berupa penjemputan saja kebetulan bulan lalu itu saya berangkat melaksanakan ibadah umroh tapi karena saya tinggal di jakarta untuk mengurusi koalisi parpol sehingga saya agak lambat pulang, ungkapnya

Kita apresiasi animo masyarakat yang saya sendiri tidak bisa elakkan/saya tolak, sesungguhnya beberapa Minggu yang lalu saya sudah sampaikan bahwa ini berdekatan dengan deklarasi di tanggal 29 Agustus mendatang oleh karena itu kita fokus di deklarasi akan tetapi inilah yang di inginkan oleh relawan, tegas Arsal Aras.dikutip dari media liputansulbar.com

Kita ucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya karena mereka luar biasa, saya berharap semangat ini akan kita bawa ke hari deklarasi nanti dan sampai ke 27 November mendatang, tutup Arsal Aras

You might like

About the Author: Poros Sulbar

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *