Jalin Silaturrahmi, DWP Kanwil Kemenkumham Sulbar Gelar Pertemuan Rutin

Mamuju – Ketua Dharma Wanita Persatuan (DWP) Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sulawesi Barat, Indah Pamuji berharap dukungan dan kerjasama dari pengurus dan anggota. Hal tersebut disampaikan oleh Ketua DWP Kanwil Kemenkumham Sulbar pada Pertemuan Rutin DWP pada Selasa (6/8/2024) di Aula Pengayoman.

Dalam sambutannya, Ketua DWP Kanwil Kemenkumham Sulbar Indah Pamuji mengucapkan terima kasih kepada seluruh pengurus dan anggota DWP yang menyempatkan hadir pada pertemuan ini.

“Saya berharap dukungan dan kerjasama dari Ibu-ibu sekalian selama mengemban amanah menjadi Ketua DWP Kanwil Kemenkumham Sulbar,” ujarnya.

Indah Pamuji juga menyampaikan kepada anggota untuk harus mampu menjadi penggerak bagi peningkatan kualitas keluarga dan masyarakat.

“Anggota DWP dituntut untuk menigkatkan kepercayaan diri dan jadilah figur-figur perempuan yang kuat dan cerdas secara lahir maupun batin untuk wujudkan perempuan yang berdaya, peremluan berjaya di era digital,” sambungnya.

Ia juga mengajak untuk terus mengasah keahlian di berbagai bidang kehidupan dan juga tidak lupa mendalami nilai-nilai Pancasila yang menjadi landasan dan pengembangan karakter sehingga namtinya menjadi panutan di tengah keluarga

Pada pertemuan kali ini juga diselenggarakan bazaar yakni inovasi dari Ketua DWP yang bertujuan untuk lebih meningkatkan kreativitas dan menggali potensi Ibu-ibu dalam meningkatkan perekonomian baik untuk organisasi maupun untuk keluarga.

“Anggota DWP Sulbar harus mampu menghapus anggapan bahwa mengikuti pertemuan rutin hanya sekadar kumpul-kumpul dan arisan saja tetapi kegiatan yang bisa membawa banyak manfaat bagi keluarga dan masyarakat,” ujarnya.

Menutup sambutan pertemuan ini, Ketua DWP mengajak untuk senantiasa mendukung suami untuk berkinerja lebih baik lagi, mendidik anak-anak dengan baik.

“Mari kita didik dengan ajaran keagamaan, kemukiaan seorang wanita yaitu mulianya seorang wanita sebagai anak, ibu, dan istri sejatinya wanita penenang, pelengkap keluarga, dan Ibu yang amanah bagi anak-anaknya,” pungkasnya.

You might like

About the Author: Poros Sulbar

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *