
Mamuju – Pj Gubernur Bahtiar mengaku siap berkolaborasi dengan Ikatan Jurnalis Sulawesi Barat. Hal ini diungkapkan dalam kegiatan dialog publik bertema “Bersama Melangkah Untuk Menopang Ibu Kota Nusantara” yang diselenggarakan oleh IJS, Minggu (10/11/2024).
Pada kegiatan bertempat di Waterpark Maleo Hotel itu, Pj Bahtiar bahkan tak ragu menyebut perihal program dalam mendukung sinergitas Pemerintah Provinsi Sulbar bersama organisasi kewartanan lokal tersebut.
Tak hanya soal sinergi, IJS juga diberikan ruang untuk dilibatkan dalam pembahasan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) tahun 2025. Kata dia, wartawan memberi informasi yang dapat dipahami secara holistik dan efektif.
“Kawan kawan IJS juga terlibat dalam pembahasan APBD, kenapa ini sangat penting, sebab media sangat dibutuh untuk memberi informasi ke publik sebagai pemberi pesan dan sekaligus bentuk penguatan sinergi,” jelasnya.
“Media sebagai penyebar luas informasi bagi publik memegang peranan penting, sehingga perlu dipastikan bahwa informasi tersebut diserap publik Terlebih, ketika kini informasi dari media di berbagai platform tersebar dengan lebih cepat dan dapat dijangkau berbagai lapisan masyarakat,” lanjutnya.
Diakhir dialog tersebut, Pj Bahtiar menyebut, bahwa terkait program Pemprov Sulbar, IJS juga terlibat langsung dalam program ketahanan pangan atau tidak hanya sekedar memberi informasi, tetapi turut andil dalam program swasembada pangan yang digagas oleh Pj Gubernur.
“Teman teman IJS boleh kita mengakses semua program ini, jika membutuhkan terkait program pertanian atau pembibitan kami akan beri, bisa dibuat untuk keputusan terkait itu sekarang, dan nanti saya konsultasi langsung ke kawan kawan IJS,” tutupnya.(rls)